KUNJUNGAN KERJA P3MD Kecamatan Rangsang Barat

Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti. Mendapat kunjungan kerja dari P3MD ( Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa ) membahas tentang dokumen untuk kegiatan  tahun 2019. (19/02/2019).

 

M.Yusri SE dan Hardinata S.pd.I sebagai Pendamping Desa (PD). pada kunjungan kerja tersebut membahas tentang, Pengimputan RAB dan Proposal DDS tahap I, Ujar M. Yusri SE.

Kegiatan pengimputan RAB Belum 100%, untuk saat ini masih dalam proses pengerjaan, Sedangkan Proposal DDS tahap I pun belum bisa diajukan dikarenakan RAB belum selesai dikerjakan. Kata Ibu Tri Sudilayani Sebagai Kaur Keuangan Desa.

MALAM PENUTUPAN STQ KE V DESA SIALANG PASUNG

Desa Sialang Pasung, 16 Februari 2019 Penutupan Seleksi Tilawatil Quran (STQ)tahun 2019 tingkat Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti. berlangsung sukses dan meriah. walaupun acara sampai larut malam tidak menjadi penghalang bagi warga yang antusias melihat persembahan-persembahan yang dilakukan anak-anak Desa Sialang Pasung.

Penutupan STQ tingkat Desa pun turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Kepulauan Meranti Bapak Muzamil, Tokoh Agama, Kasubag DPRD Bapak Abdul Gapur, Sekcam Rangsang Barat Ibu Sri Wahyuni Dan Bapak-Bapak Ibu-Ibu yang hadir pada malam penutupan STQ.

Dimana, Kades Sialang Pasung, Rudianto resmi menutup STQ tingkat desa bersama Wakil Ketua DPRD Kepulauan Meranti Bapak Muzamil beserta Ibu Sekcam Rangsang Barat Sri Wahyuni pada sabtu malam minggu (16/02/2019).

Kepala Desa merasa sangat bangga kepada Warga Dusun 5 yang telah bersusah payah untuk mensukseskan acara STQ tingkat desa ini. “Dan tidak lupa juga dukungan dari perangkat Desa Sialang Pasung yang juga ikut serta mensukseskan acara ini. Peserta yang ikut pada STQ ini sebanyak 73 Peserta dari Semua Golongan termasuk dari cabang tilawah dan cabang lainnya”. Kata M.Sodikin Sebagai Ketua Pelasana STQ. Wakil Ketua DPRD Bapak Muzamil menghimbau warga Desa Sialang Pasung untuk sukar membaca Al-Quran dan memahami isi Al-Quran sehingga menjadi penuntun kehidupan sehari-hari serta menjadi kebiasaan di kehidupan sehari-hari. Ujarnya.

NELAYAN BERSYUKUR DENGAN ADANYA KERAMBAH APUNG DIDUSUN II DESA SIALANG PASUNG BARAT

 

Sialang Pasung, Nelayan Desa Sialang Pasung bersyukur dengan adanya kerambah apung.

Hal ini membantu warga desa yang  membudi daya ikan di kerambah apung tersebut, kerambah nelayan didusun II Sialang Pasung Barat sudah ada sejak 4 sampai 5 tahun yang lalu. Dan sudah ada beberapa jenis ikan yang dipelihara nelayan kata Zamah Syari saat bertemu dipondok Nelayan, ada beberapa ikan yang dibudidaya termasuk ikan sembilang, ikan kitang, ikan siakap dan lain lain.(10/02/2019)

Pada (12.02/2018) “ kami pun membutuhkan bibit ikan lagi dikarenakan banyak bibit ikan yang dulu dipesan banyak yang mati tidak diketahui penyebab itu terjadi “ kata ZULKARNAIN sekaligus ketua Kelompok Nelayan KONSIP. Kami berharap pemerintah dapat membantu kami dari segi bibit ikan sedangkan pakan ikan sangat tersedia dengan cara memanfaatkan hasil tangkapan gumbang yang tidak dapat diolah (ikan rucah) dan itu di gunakan untuk makanan ikan di kerambah apung. Kata Zulkarnain.

PRODUKSI IKAN ASIN DESA SIALANG PASUNG TERUS MENINGKAT

Sialang Pasung, 14 Februari 2019 Produksi ikan asin di wilayah dusun II Desa Sialang Pasung mengalami peningkatan sekarang ini.

Ini membuat harga jual ikan asin pun mengalami peningkatan dibanding biasanya. Syahrul Akmal (28) produsen ikan asin asal Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti. Mengatakan harga ikan asin berbeda –beda tergantung jenis ikan yang digunakan, diantaranya ikan teri Rp 70.000 Perkiloaan, ikan layur Rp 30.000, Bilis Belah Rp70.000, Lomek Kering Rp. 70.000. kata Syahrul Akmal saat ditemui di persinggahan nelayan di Dusun II Desa Sialang Pasung (14/02/2019).

Selain itu ikan asin pun mengalami penurunan harga yang drastis di saat air pasang tinggi, disaat itu ikan yang akan dijadikan ikan asin banjir atau banyak melebihi dari hari hari biasanya. Kata Syahrul Akmal.

KEGIATAN PERDANA KAMPUNG KB DUSUN II

Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti, 07 Desember 2018.Kegiatan ini merupakan program Kampong KB dari seksi Keagamaan yaitu dengan membuka kembali majlis yasin yang merupakan kegiatan yang pernah di lakukan sebelum Kampung KB berada diDusun II Desa Sialang Pasung

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Sialang Pasung, Tokoh Masyarakat, Bapak-Bapak, Ibu-Ibu dan Remaja Remaji Dusun II. Kegiatan ini dilakukan kembali dengan tujuan membentuk kepribadian remaja dan reamaji yang berkualitas dan terpelajar agar tidak terjadi suatu hal yang tidak diinginkan oleh orang tua dan masyarakat

 

 

Posyandu Desa Sialang Pasung kembali beroperasi Dan Sekaligus Sosialisasi GERMAS

Pada tanggal 22 oktober 2018, posyandu desa sialang pasung kembali beroperasi setelah selesai di renovasi. Warga sialang pasung sudah dapat berkonsultasi atau melakukan pengobatan di posyandu yang berada persis di belakang kantor desa. Dengan  bantuan ibu Muslimah sebagai bidan di posyandu tersebut,diharapkan warga desa sialang pasung mendapatkan pengobatan yang layak.

Desa sialang pasung mendapat kunjungan sosialisasi dari rombongan Puskesmas anak setatah, pada acara tersebut kepala puskesmas dan beberapa staf serta bidan memberikan informasi tentang pola dan gaya hidup sehat. Selain itu, sosialisasi tentang imunisasi MR atau campak dan rubella juga di berikan

SELEKSI KETUA PEMUDA DESA SIALANG PASUNG

Sialang pasung,  17 juli 2018, pemuda desa sialang pasung mengadakan rapat pemilihan ketua pemuda periode 2018-2021 kedepan. Rapat yang dipimpin langsung oleh bapak Rudianto selaku kepala desa ini berjalan lancar dan kondusif. Rapat yang di hadiri juga oleh Sekretaris desa,kepala BPD, dan kepala LPMD ini membahas tentang kegiatan – kegiatan yang berhubungan dengan kepemudaan.

Rapat ini menghadirkan calon ketua pemuda dari dusun masing – masing,terdapat tiga calon di antara nya, Agus Sofyan dari dusun 1, nouval dari dusun 2, dan yang terakhir muhayat dari dusun 3. Atas kesepakatan anggota rapat,pemilihan ketua pemuda dipiih melalui voting, Agus sofyan terpilih sebagai ketua pemuda dengan hasil 32 suara sementara Nouval sebagai wakil dengan 27 suara.

Ketua terpilih Agus Sofyan, menyampaikan banyak terima kasih kepada para pemuda yang telah memberi kepercayaan kepadanya dan beliau berharap kepada seluruh pemuda desa agar dapat bekerja sama untuk turut membantu dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kepemudaan desa,keagamaan dan sosial budaya serta kegiatan kegiataan pemuda lainnya, supaya kepemudaan desa sialang pasung dapat aktif dan lebih baik kedepanya

BAHAGIANYA ANAK ANAK BERENANG AIR PASANG DI SUNGAI

Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti 13 Desember 2018. Anak Anak Desa Sialang Pasung terutama bagi anak laki-laki, baginya berenang di sungai merupakan kegiatan yang paling disukai apalagi berenang beramai-ramai di sungai. Dan dengan musim sekarang yang naiknya air pasang di halaman-halaman warga. Ini yang membuat anak-anak sangat suka apalagi dengan ramainya teman-teman yang berenang. tetapi kekurangnya adalah dengan kurangnya pengawasan orang tua ini yang bisa menimbulkan bahaya karena kita belum tau resiko berenang di sungai tanpa pengawasan orang tua.

SOSIALISASI TATA CARA PENGISIAN FORMULIR PRODESKEL DILINGKUP DESA

Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti, 02 Januari 2019 Perangkat Desa Sialang Pasung melakukan rapat kecil membahas tentang tata cara pengisian formulir lembaran prodeskel untuk diisi oleh Rt dan Kepala Dusun dan terjun langsung kerumah rumah warga untuk meminta data, yang didalamnya berbagai isian contoh isian berapa jumlah tanah yang dimiliki dan lain lain. Data tersebut juga diisi selain Kepala Keluarga termasuk Istri dan anak anaknya.

Rapat ini dihadiri Seketaris Desa, Kepala Dusun, Kaur, Kasi dan Staff Desa dan diharapkan saat pengisian data tersebut warga diharapkan meberi jawaban yang jujur dikarenakan data inilah yang akan dimasukkan kedalam web Prodeksel dan juga sangat penting untuk melengkapi data didesa.

MONITORING DAN EVALUASI KAMPUNG KB DESA SIALANG PASUNG

Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti, 28 November 2018. Kampung KB Dusun II mendapat kunjungan dari BKKBN dari Provinsi Riau dan Dinas Sosial yang diwakili Sekretaris Dinas Sosial dan rombongan, Kepala Desa Sialang Pasung dan dihadiri Ibu-Ibu/Bapak-Bapak dari setiap masing masing Pokja.

“pada kegiatan tersebut Membahas kendala apa saja yang dihadapi Kampung KB Dusun II Desa Sialang Pasung “, Ujar Bapak dari BKKBN Provinsi Riau. Rudianto selaku Kepala Desa Sialang Pasung memohon sangat dalam mengatasi masalah air pasang yang dialami daerah Dusun II Desa Sialang Pasung dan meminta solusi atas yang dialami masyarakat Kampung KB Dusun II Desa Sialang Pasung, dan menghimbau kembali apa saja fungsi disetiap Pokja Di Kampung KB, dan apakah kegiatan sudah terlaksanakan dengan baik.