Pengajian Rutin Setiap Hari Jum’at Di Dusun IV Desa Sialang Pasung

 

 

SIALANG PASUNG.-Masyarakat Desa Sialang Pasung Khususnya Dusun IV rutin menyelenggarakan pengajian setiap sore jum’at untuk meningkatkan keimanan kepada Allah SWT. Acara pengajian tersebut dihadiri oleh Bapak Ustad M.Nursodikin S.Pd.I  dan ibu-ibu pengajian, dan di laksanakn di Masjid Nurur Rohman RT 0013 RW 005 Dusun IV.

Acara tersebut diawali dengan pembacaan Ayat-Ayat Suci Al-Qur’an oleh ibu Musringah S.Pd, dan Pengajian rutin ini telah dijalankan selama puluhan  tahun hingga sekarang. Ibu-ibu pengajian ini seluruhnya berjumlah 40 orang , yang rutin hadir sekitar 20 orang.

Bapak Ustad M. Nursodikin S.Pd.I  kali ini mengisi pengajian dengan tema mencari keberkahan Hidup.  Dijelaskannya Karena itu dalam Islam, kaum Muslim dianjurkan mencari keberkahan (barokah). Dalam kamus Al Munawwri, barakah (البركة) artinya adalah “Karunia Tuhan yang mendatangkan kebaikan bagi kehidupan manusia.” Sedangkan menurut Imam al Ghazali, berkah artinya ziyadatul khair, “bertambah-tambahnya kebaikan”.

Selain untuk memperdalam ilmu agama, pengajian juga menjalin silaturahmi antar umat Islam di Desa Sialang Pasung. Oleh karena itu, Pemerintah Desa selalu mendukung kegiatan ini karena berdampak positif untuk kehidupan Masyarakat.

 

 

 

Muda, Semangat dan Kreatif

Usia muda bukan berarti tidak bisa bekerja, termasuk dalam membantu menjalankan pemerintahan desa. Hal ini di buktikan dengan beberapa perangkat dan staff Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti yang memangku jabatanya pada usianya relatif muda.

Pemimpin muda memang relatife menawarkan ide-ide segar dan kecakapan kerja yang dinamis dalam membantu penyelenggaraan pemerintah desa.

Setidaknya terdapat beberapa perangkat dan staf muda yang saat ini bekerja di pemerintahan Kantor desa sialang pasung:

  1. Sekdes :   BUDI SANTOSO
  2. Kaur Umum :   M. SYAHRIL
  3. Kaur Keuangan :   TRI SUDILAYANI
  4. Kasi Pemerintahan :   ABDUL KHOLIL
  5. Kasi Kesra :   HENDRA
  6. Operator Desa dan Peng, Website Desa : AGUS SALIM

“Rudianto selaku Kepala Desa Sialang Pasung berharap “  Dengan adanya Perangkat dan Staf dalam usia muda dan produktif ini, semoga bisa dapat membantu dan bekerja sama dalam  mejalankan tugas-tugas di pemerintahan desa sialang pasung “ untuk menertibkan administrasi desa dan menikatkan pelayanan masyarakat.

PEMDES SIALANG PASUNG SELENGGARAKAN PELATIHAN PENINGKATAN KAPASITAS APARATUR DESA DAN BADAN PERMUSYAWARATANDESA (BPD)

SIALANG PASUNG. -Pemerintah Desa Sialang Pasung, Kecamatan Rangsang Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti, menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa selama sehari yang berlangsung di Aula Kantor Desa Sialang Pasung , Selasa (31/12/2019).

Kegiatan pelatihan ini dibuka secara resmi yaitu Kasi PMD Kabupaten Meranti, dan dihadiri Camat Rangsang Barat pendamping desa, Kasi PMD Kecamatan Rangsang Barat, Kepala Desa, Sekretaris Desa, Ketua BPD dan Anggota, Kepala Dusun, Perangkat Desa dan Staf-Staf Desa.

Kegiatan pelatihan ini Mendatangkan Narasumber dari Kabupaten Kepulauan Meranti yaitu Robert Saputra, S.IP,M.Si Plt. Kasi Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa dan BPD.

Dalam arahan Camat Rangsang Barat mengatakan, pelatihan ini sangat penting dalam menunjang berbagai kegiatan pemerintahan. Dan ia juga mengatakan bahwa untuk zaman era globalisasi ini tidak cukup hanya dengan manual,,karena sistem sekarng harus menggunakan internet (aplikasi). Dan ia juga mengharapkan untuk tahun 2020 seluruh Rangsang Barat untuk administrasinya harus menggunakan internet (aplikasi).

“Kepada setiap Perangkat Desa diharapkan agar melalui pelatihan ini memberikan dampak positif dalam seluruh kegiatan di Desa dan terutama untuk penggunaan Dana Desa,” ujarnya.

Dirinya juga mengungkapkan, kegiatan pelatihan ini sangat penting juga, sehingga Perangkat Desa mengetahui tugas pokok dan fungsi masing-masing serta mengetahui perencanaan, pelaksanaan, penata usaha dan pelaporan pertanggungjawaban pengelolaan Dana Desa dan terampil dalam pembuatan sistem keuangan desa.

Sementara itu, Kepala Desa Sialang Pasung Rudianto mengatakan kegiatan ini sebagai acuan yang sangat berarti dalam menjalankan pembangunan di wilayah Desa dan juga mengetahui tentang manajemen administrasi desa.

Dirinya juga berharap kegiatan ini senantiasa menjadi motivasi bagi Seluruh Perangkat Desa untuk bekerja memajukan Desanya.

harapan Kepala Desa agar Perangkat Desa dapat mengelola pembangunan Desa sejak tahapan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pelestarian kegiatan serta mampu menyusun dokumen RPJMDes, Dokumen RKPDes dan Dokumen APBDes.

Pemerintah Desa Sialang Pasung Adakan Musyawarah Desa APBDES  Tahun 2020

 

 

 SIALANG PASUNG. –Menjelang pergantian tahun 2020. Pemerintah Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti mengadakan musyawarah Desa pembahasan tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) tahun 2020. Yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Sialang Pasung.

Acara tersebut dihadiri oleh Kasi PMD Kecamatan Rangsang Barat Fauzan, Anggota Babinkamtibmas Rangsang Barat, Kepala Desa Sialang Pasung Rudianto, Pendamping Desa PMD  M.Yusri, Ketua BPD Yusri, Kepala Dusun, RT/RW, Perangkat Desa, Staf-Staf Desa, dan Para Tamu Undangan. Selasa (24-12-2019)

Kepala Desa Rudianto dalam sambutanya mengatakan, adanya Musyawarah Desa ini dengan mengundang Kepala dusun, RT/RW, dan Masyarakat yang hadir agar dapat mengetahui item-item untuk Penggunaan Dana Anggaran tahun 2020 tentang Pendapatan dan Belanja Desa. Diantaranya item tersebut antara lain: Bidang Penyelenggaraan Desa, Bidang Pembangunan, Bidang Pembinaan, Bidang Pemberdayaan, Dan Bencana.

Selain itu ia juga menyampaikan Hal ini penting agar Masyarakat dapat mendengar langsung sehingga tidak bertanya-tanya ketika rencana program pembangunan mulai dilaksanakan.

“Jadi Angaran Pendapatan dan Belanja Desa tahun 2020 untuk Desa Sialang Pasung sudah resmi kami tetapkan. BPD dan elemen terkait kami hadirkan untuk menyaksikan. Kami paparkan program pembangunan yang akan dilaksanakan dalam tahun 2020,” Tambahnya.

 

Menjelang Natal 2019 Dan Tahun Baru 2020 Kapolsek Rangsang Barat dan Kades Sialang Pasung Bangun Pospam Pengaman.

SIALANG PASUNG – Kapolsek Rangsang Barat Ipda J.A Lubis bersama Kepala desa (Kades) Sialang Pasung Rudianto membangun Pospam Pengamanan Natal dan tahun baru 2020 di pelabuhan Desa Sialang Pasung. Jum’at (20/12/2019).

Selain Kapolsek Rangsang Barat dan Kades Sialang Pasung, turut mendampingi Aipda Noprimanto, Bhabinkamtibmas Desa Sialang Pasung Brigadir Dasril Efendi bersama personil Polsek dan Perangkat Desa juga ikut membangun membuat Pospam tersebut.

Dikatakan Kapolres Meranti AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat SIK MH melalui Kapolsek Rangsang Barat Ipda J.A Lubis, dengan dibangunnya Pospam Ini bertujuan untuk Operasi lilin tahun 2019 merupakan operasi kepolisian terpusat yang akan dilaksanakan selama 10 hari, mulai hari senin tanggal 23 Desember 2019 sampai dengan hari rabu tanggal 01 Januari 2020.

Sementara itu, Kepala desa Sialang Pasung Rudianto mengajak Masyarakat agar bersama-sama menjaga Situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif dalam  menyambut tahun baru.

Kades Sialang Pasung Dan Perangkat Desa Beri Ucapan Hari Jadi Meranti Ke XI

 

SIALANG PASUNG – Sejak tangal 19 November 2008, Kota Selatpanjang dijadikan Kabupaten termuda di Riau. Dan di hari Kamis (19-12-2019) Kabupaten Kepulauan Meranti yang sudah lama dimekarkan berusia XI tahun.

Diketahui, Nama Kabupaten diambil dari nama-nama Pulau Yang ada di 9 Kecamatan. Diantara, Pulau Tebingtinggi, Pulau Rangsang, Pulau Merbau dan Pulau Padang. Dari 4 Pulau yang tersebar di wilayah Meranti ini memiliki 9 Kecamatan diantaranya, Kecamatan Tebingtinggi, Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kecamatan Tebingtinggi Timur, (Pulau Tebingtinggi), untuk Pulau Rangsang terdiri dari 3 Kecamatan yakni, Kecamatan Rangsang, Kecamatan Rangsang Barat, Dan Kecamatan Rangsang Pesisir.

Sementara itu, untuk di Pulau Merbau memiliki 1 Kecamatan yakni, Kecamatan Pulau Merbau. Dan di Pulau Padang terdiri dari dua Kecamatan diantaranya, Kecamatan Merbau, dan Kecamatan Tasik Putri Puyu.

Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau dikenal dengan kota Sagu bahkan Sagu di Meranti sudah mendunia dan ditambahkan lagi produk makanan banyak di olah dari Sagu terhitung ratusan Produk makanan berbahan Sagu.

Dalam hal ini, Kami (Pemerintah Desa) beserta Seluruh lapisan masyarakat Desa Sialang Pasung mengucapkan Selamat Hari Jadi Untuk Kabupaten Kepulauan Meranti Yang ke XI.

“Semoga Kabupaten yang dikenal kota sagu ini semakin sukses dan jaya. Selain itu, Kami bangga terhadap Kabupaten yang memiliki atau dikenal Sagu Sentral Di Dunia, ” ungkap Kades Sialang Pasung Rudianto.

Penulis: siti nurfadila

Fasilitas Minim Tingkat Belajar Tinggi, Rosita :Harapkan Bantuan

 

SIALANG PASUNG – Tingkat belajar sangat lah tinggi, namun sekolah RA-Almuttaqin ,Jl.Surau Nurul Iman,Dusun V Desa Sialang Pasung masih minim fasilitas.

 

Saat dijumpai, Rosita salah satu guru Raudatul Athfal (RA) mengatakan bahwa, Sekolah tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) ini sudah berdiri sejak tahun 2009, hinga saat ini aktivitas belajar mengajar masih berjalan seperti biasanya.

 

“Selain tingkat belajar yang tinggi, fasilitas yang minim tidak membuat daya belajar anak-anak rendah, bahkan guru-guru di RA-Almuttaqin ini selalu semangat dan sabar dalam mendidik anak-anak hingga jadwal pulang,” Katanya.

 

Sementara itu, menurut Rosita pihak (Sekolah, ) sudah beberapa kali mengajukan proposal ke Dinas terkait untuk memohon bantuan pembangunan gedung sekolah tersebut, tetapi sampai saat ini respon dari Dinas belum ada.

 

Terlihat juga, bahwa kondisi Sekolah tersebut hanya mempunyai satu ruang. “Harapan kami, semoga tahun 2020 mendatang sekolah kami sudah dapat bantuan bangunan yang permanen,” Ungkapnya.

Ikuti Jambore, Kader Kesehatan Sialang Pasung Raih Juara II

 

SIALANG PASUNG – Kader kesehatan Desa Sialang Pasung, Kecamatan Rangsang Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti Raih juara II Deviley dalam rangka Hari Kesehatan Nasional.

 

Terlihat, Sabtu (23/11/2019), Kegiatan tersebut di hadiri oleh Dinas Kesehatan Meranti sekaligus sebagai Tim Penilai, Dinas dari Kecamatan Rangsang Barat sebagai Tim Penilai, Kepala UPT Puskesmas Anak Setatah, dan seluruh Bidan-Bidan Se-Kecamatan Rangsang Barat, dan Para Kader-Kader Se-Kecamatan Rangsang Barat.

 

Keberhasilan ataupun juara ke II yang diraih oleh Kader Kesehatan Sialang Pasung tidak lupa jerih payah yang dilakukan oleh Bidan Muslimah A.Md. Selain  itu,  keberhasilan ini merupakan kerja sama serta kekompakan baik itu dari ketua Kader kesehatan maupun anggota yang terlibat.

 

Dijumpai, Bidan Desa Sialang Pasung Muslimah A.Md  menyampaikan jika kegiatan tersebut merupakan dalam rangka Hari Kesehatan Nasional yang diselenggarakan oleh Pihak Pukesmas Anak Setatah. Dengan tema yg diangkat tentang setanting dan memakai konstum daerah dari bahan rumbia.

 

“Walupun kita meraih juara II, semua ini tidak lupa kekompakan serta dukungan dari Pemerintah Desa terutama dalam memajukan desa dibidang kesehatan .Kedepan kita semakin kompak dan meningkatkan kinerja pelayanan kesehatan di Desa, ” ungkapnya.

 

Masyarakat Desa Sialang Pasung Mempunyai Inisiatif Tentang Tanaman Tumbuhan dari sisa Buah-Buahan yang sudah dibuang

 SIALANG PASUNG. –Salah satu warga Dusun 01 RT 001 RW 001 Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat Kabupaten Kepulauan Meranti memiliki inisiatif, dalam menanam tanaman tumbuhan sayuran dan Buah-Buahan seperti cabe, tomat, dan sayuran terong. Selasa (26-November-2019)

 

Saat ditemui di rumahnya, bapak Nazarudin sebagai Kepala Keluarga dan Istrinya menceritakan bahwa ia melakukan penanaman tanaman tumbuh-tumbuhan tersebut adalah dari biji-bijian bekas dari sisa Buah-Buahan yang sudah dibuang, kemudian ia jadikan sebagai bahan bibit, seperti biji cabe, biji tomat, dan biji terong.

 

“Inisiatif ini muncul di saat Nazarudin dan istri mendapatkan buah-buahan yang sudah dibuang, disitulah mereka timbul pemikiran untuk bercocok tanam dengan menggunakan biji-bijian sisa dari Buah-Buahan yang telah dibuang tersebut dan dijadikan bibit tanaman,”Ungkapnya.

 

Selain itu, Istrinya juga mengatakan bahwa bercocok tanam ini hanya untuk mengisi waktu luang yang kosong. Alhamdulillah, meski menggunakan bibit dari buah-buahan sisa, sekarang tanaman saya menjadi subur dan berbuah semua. Seperti cabe, tomat, dan terong.

 

Meriahnya Acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

SIALANG PASUNG. -Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang ke 1441 H, di Masjid Nurur Rohman Dusun IV Desa Sialang Pasung Kecamatan Rangsang Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti, mendatangkan Ustadz Muhammad Habib Rifa’i S.HI dari Kota Batam (Kepri). Minggu (24/11/2019) pagi,

Acara tersebut Turut hadir Ketua MUI Rangsang Barat, Ketua KUA Rangsang Barat, Kepala desa Sialang Pasung Rudianto, Kepala desa Segomeng Ahmad Soleh, Imam Masjid Nurur Rohman Pujinudin, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Panitia Pelaksana,Tokoh Pemuda dan seluruh para jemaah Masjid Nurur Rohman dan para tamu undangan.

Dalam sambutan ketua Panitia Sukadi mengatakan, bahwa (Maulid Nabi Muhammad SAW) setiap tahun kita peringati dan alhamdulillah dari awal acara hingga akhirnya berjalan sesuai harapan dan keinginan masyarakat Dusun Sialang Pasung Darat.

Selain itu, sambutan dari Kepala Desa Sialang Pasung Rudianto mengharapkan setelah dijadikan masjid agar anak-anak dan seluruh masyarakat bisa memenuhi masjid untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kita. “Penuhi lah masjid, ajak anak-anak kita untuk bersama-sama mengisi masjid dan memakmurkan masjid yang baru diresmikan ini, ” ungkapnya.

Disamping itu, Rudianto mengatakan kami dari Pemerintah Desa mengharapkan kepada RT dan RW agar mendata semua masyarakat yang ada diwilayah masing-masing, tujuan mendata tersebut untuk mempermudah proses apabila ada bantuan dari Pemerintah. “Kita membuat KTP, KK, maupun Akte Kelahiran tentunya membutuhkan data yang akurat sehingga permasalahan maupun urusan bisa selesai. Sementara itu, apabila ada bantuan tentunya kita membutuhkan data diri untuk melengkapi persyaratan yang dibutuhkan, ” Ujarnya.

Kepala Desa juga memberi himbauan dari pihak Imigrasi Kelas II Selatpanjang, Rudianto meminta agar para masyarakat jika menemukan ataupun ada saudara kita dari luar negeri (Orang Asing) agar bisa melaporkan hal tersebut kepada pihak RT, RW maupun Kepala Dusun sehingga hal-hal yang tidak diinginkan tidak terjadi. “Jika ada mohon dipantau bersama-sama, 1×24 jam harap melaporkan hal tersebut kepada pihak imigrasi,” Tambahnya.

Sementara itu, Ustadz Muhammad Habib Rifa’i S.HI dalam ceramahnya bertema membentuk pribadi berakhalakul karimah dengan meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta semangat kebersamaan. Dan ia juga menyampaikan makna dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, serta menyampaikan apa itu kenikmatan yang diberikan oleh Allah SWT kepada kita.